Asrorun Niam (di podium), Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) |
Ketua KPAI Asrorun Niam menyampaikan, orangtua harus waspada melihat teman-teman pergaulan anak. Begitu juga ketika anak mulai berubah sikap.
"Ingatkan anak dari potensi bujuk rayu untuk jadi pelampiasan nafsu seksual termasuk sesama jenis," terang Niam, Kamis (1/9/2016).
Niam menyampaikan, orangtua harus peduli. Kenali juga siapa teman mainnya. Dalam kasus prostitusi anak untuk gay ini, anak-anak usia 13-17 hanya menjadi korban dari lingkungan pergaulan.
"Waspadai perubahan perilaku anak, misalnya dari yang biasa normal menjadi agak melambai (anak pria bersikap kemayu-red)," imbuhnya.
Dan bila anak tiba-tiba berubah sikap, KPAI menyarankan segera melakukan konsultasi ke psikolog atau bisa juga ke KPAI.
"Segera ajak bicara dan konsultasikan," tutup dia. (Detik.com/Taufik)
0 Comments: